Kamis, 31 Oktober 2024

ANBK di MI At Taqwa Nguter


Alhamdulillah, telah terlaksana Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) di MI At Taqwa Nguter pada hari Rabu - Kamis, 30 - 31 Oktober 2024. 

ANBK adalah tes yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) untuk menilai mutu sekolah, madrasah, dan program kesetaraan. ANBK bertujuan untuk mengevaluasi pemahaman siswa, kinerja kurikulum, dan kualitas pendidikan di setiap satuan pendidikan. 

ANBK dilaksanakan dengan tiga instrumen, yaitu: Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) untuk mengukur literasi membaca dan literasi matematika (numerasi) siswa, Survei Karakter, Survei Lingkungan Belajar. 

Siswa yang akan mengikuti ANBK adalah siswa kelas 5 dan dipilih secara acak berdasarkan metode random sampling. 

Semoga anak-anak mendapatkan hasil yang memuaskan dan dengan ANBK akan dapat meningkatkan kualitas pendidikan di MI At Taqwa Nguter

Tidak ada komentar:

Posting Komentar