Minggu, 02 Maret 2025

Mengelola Rasa Haus dan Lapar Anak Saat Berpuasa

 Mengelola Rasa Haus dan Lapar Anak Saat Berpuasa



1. Menu Sahur yang Istimewa. Tidak harus mewah, tetapi pastikan anak suka. Akan lebih istimewa jika anak dilibatkan dalam menentukan menu sahur. Bagus juga anak diajak membuat resep baru variasi bunda.

2. Tidak Tidur Pagi. Anak-anak harus dijaga agar tidak tidur setelah santap sahur sampai menjelang Dhuhur. Karena akan menjadikan anak haus dan lapar  sampai sore. 

3. Bermain atau Aktivitas Seperti Hari Biasa. Anak dapat bermain apapun yang menarik -bahkan bermain bola-,  sampai menjelang Dhuhur. 

4. Tidur Siang Setelah Dhuhur. Setelah aktivitas fisik yang cukup melelahkan, anak akan merasa capek. Tidur saat capek karena aktivitas fisik merupakan cara yang efektif untuk memulihkan energi.

5. Kegiatan yang Bersifat Lunak.  Untuk mengalihkan rasa haus dan lapar beri mereka aktivitas ringan ; membaca, diskusi, game islami, menonton film berkualitas, atau kegiatan TPA.


Sumber : "Saat Berharga Untuk Anak Kita" tulisan Mohammad Fauzil Adhim.

0 komentar:

Posting Komentar