Senin, 18 November 2024

MABIT TAHFIDZ MI AT TAQWA (Malam Bina Iman dan Taqwa + Tahfidz Quran)

 Alhamdulillah, atas izin Allah kemudian kerjasama yang baik dari guru, wali murid, siswa, dan lingkungan sekitar madrasah, kegiatan Mabit Tahfidz MI At Taqwa pada hari Sabtu - Ahad, 16 - 17 November dapat berjalan dengan lancar. Acara mabit berlangsung dari hari Sabtu pukul 15.30 sampai Ahad pukul 07.15. 


Kegiatan ini diikuti oleh seluruh murid kelas 4 - 6 yang berjumlah...  murid. Mabit putra dilaksanakan di komplek utama MI At Taqwa, sedangkan mabit putri dilaksanakan di gedung PK. 

 


Rangkaian kegiatan Mabit Tahfidz diawali dengan registrasi oleh wali kelas dan progsus masing-masing kelas. Setelah registrasi dilanjutkan dengan setoran hafalan sesi sore. Kegiatan selanjutnya yakni istirahat, shalat dan makan sampai pukul 19.30. Acara bakda Isya adalah setoran hafalan sesi 2 sampai pukul 21.00, setelah itu para murid tidur malam untuk persiapan shalat malam di pukul 03.00 WIB. 

 


Selesai shalat malam, para murid melakukan shalat Shubuh berjamaah dilanjutkan kajian Shubuh barakah dan sarapan pagi bersama. Rangkaian mabit ditutup dengan kegiatan olahraga bersama agar kebugaran tubuh tetap terjaga. 



Semoga kegiatan Mabit Tahfidz ini dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas keimanan para murid dan kekuatan hafalan Qurannya tetap terjaga dengan adanya setoran setiap anak kepada pendampingnya.

0 komentar:

Posting Komentar