Senin, 26 Januari 2026

Kegiatan Pramuka di Lapangan Nguter

 

Pada hari Sabtu, 24 Januari 2026, Murid-murid MI At Taqwa kelas 3 sampai kelas 6 telah melaksanakan kegiatan pramuka di Lapangan Nguter. Kegiatan rutin ini berfokus pada materi Peraturan Baris Berbaris (PBB). 

Kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kedisiplinan, ketangkasan, dan rasa tanggung jawab pada diri murid-murid.

Latihan meliputi gerakan di tempat, perubahan arah, hingga langkah tegap maju. Seluruh peserta didik mengikuti instruksi dari Kakak Pembina dengan penuh antusiasme, menunjukkan progres yang signifikan dalam kekompakan formasi antar regu.

0 komentar:

Posting Komentar